Badilag Seorang pecinta kucing yang suka dengan tingkah lakunya dan ingin meniru Rasulullah yang memuliakan hewan berkaki empat tersebut. Sebagai pengalaman, saya pernah memelihar kucing sekaligus membuat website panduan memelihar kucing sampai dua kali. Dan untuk saat ini, saya sendang mencoba membuat situs kucing sedari awal yang lebih baik untuk pengganti situs yang sebelumnya.

5 Saran Obat Ringworm Kucing Yang Ampuh Dan Banyak Dipakai

obat ringworm kucing

Jamur kucing seringkali menyerang anabulmu secara random dan tidak diduga duga, makanya kamu wajib tahu obat ringworm kucing yang ampuh.

Ringworm biasanya akan sangat mengganggu kenyamanan kucing sekaligus tampilannya. Sebab penyakit ini akan membuat anabul jadi tidak sedap dipandang mata catlovers.

Apalagi, yang bikin ngeri adalah si jamur kucing juga dapat menular dari peliharaan lainnya. Bahkan ke pemiliknya juga bisa loh.

Sehingga kamu perlu waspada apabila mempunyai anabul lebih dari satu agar tidak tertular ringworm.

Simak ulasan berikut ini mengenai rekomendasi obat ringworm untuk kucing ya catlovers.

Obat Ringworm Kucing

Perlu kalian pahami, obat ringworm kucing tersedia di berbagai tempat penjualan seputar hewan. Misalnya seperti apotik, petshop, poliklinik hewan, ataupun market place online.

Nah bagi yang suka mager buat bepergian keluar rumah, membeli melaluii market place bisa jadi pilihan yang terbaik.

Lihat juga yuk: Cara Menghilangkan Jamur Pada Kucing Secara Alami Dan Cepat

Namun tidak menutup kemungkinan obat ringworm yang admin rekomendasikan tersedia juga di apotik atau petshop di dekat rumahmu ya.

Maka dari itu, di manapun kalian ingin membelinya itu terserah. Tapi yang jelas admin bakalan merekomendasikan obat ringworm kucing yang cocok buat kalian beli.

1. Cat And Fit X1

obat ringworm kucing

Cat And Fit X1 adalah obat ringworm jenis cair yang dapat mengatasi jamur, kutu, scabies, dan cacing hati pada kucing.

Hanya dengan satu tetes 0,2 ml untuk 1 kg berat badan kucing kamu bisa langsung melihat hasilnya  dengan cepat.

Dengan catatan ketika menggunakan Cat And Fit X1 catlovers harus mengusapnya hingga menempel dan meresap ke kulit.

Kemudian setelah itu jangan dimandikan dulu agar obat dapat bekerja dengan maksimal.

Kamu tidak perlu khawatir jika anabul menjilati tubuhnya yang sedang diobati karena obat ini aman untuk kucing.

Kelebihan lainnya ialah aman digunakan untuk anak kucing berusia 6 minggu dan kucing hamil yang sedang menyusui.

Untuk harganya sendiri hanya Rp 100.000,- setiap 5 ml dan bisa kamu dapatkan di berbagai market place yang tersedia.

2. Elope Easy Healthy Skin

obat ringworm kucing

Elope Easy Healthy Skin adalah produk kesehatan untuk hewan peliharaan dari Elope yang dapat mengobati berbagai macam jenis penyakit kulit.

Beberapa penyakit yang dapat diobati dengan produk ini yakni jamur, scabies, eksim, iritasi karena alergi, ringworm, dan penyakit kulit lainnya.

Elope Easy Healthy Skin ini merupakan produk jenis semprot sehingga kamu tidak perlu repot untuk mengoles atau mengusapnya.

Kamu hanya perlu menyemprotkan ke bagian kulit yang terkena ringworm beberapa kali kemudian diamkan selama 15 menit sampai kering.

Agar pemakaian bisa maksimal, kamu dapat memberikannya dua kali sehari sampai ringworm hilang sepenuhnya.

Untuk harga Elope Easy Healthy Skin ini terbilang murah yaitu Rp 30.000,- saja. Oh ya, lihat juga yuk Penyebab Jamur Pada Kucing Persia

3. Scadix

Scadix merupakan obat ringworm kucing lainnya yang bisa pelanggan beli. Merk ini termasuk obat jamur berbentuk cairan sangat ampuh dalam membasmi penyakit semacam itu.

Adapun kelebihannya ialah termasuk obat yang berbahan dasar alami sehingga cenderung lebih aman. Tapi meski alami, kandunganya juga bagus loh.

Karena terdapat ampicillin trihydrate, trichlorfon, serta neomycin sulphate.

Kemudian terkait penggunaanya juga cukup mudah loh. Karena pelanggan tinggal menyemprotkan saja pada area kulit kucing yang terkena jamur.

Terus buat frekuensinya juga gak banyak banyak benget. Ya palingan antara 2 sampai 3 kali sehari atau sesuai dengan anjuran dokter hewan.

Atau bila memang tidak ada pesan dari dokter, apoteker, maupun petugas kesehatan lainnya, cukup ikuti petunjuk admin atau yang ada dikemasannya. Oh ya, mau lihat gak? Ciri Ciri Jamur di Hidung Kucing Dan Cara Mengobati.

4. Miconazole

Miconazole adalah obat penyakit jamur kulit ringworm yang tidak hanya untuk manusia tapi bisa digunakan untuk kucing juga.

Obat ini mampu mengatasi infeksi jamur kulit seperti cutaneous candidiasis, tinea corporis, tinea pedis, tinea capitis, dan pityriasis versicolor.

Cara menggunakannya adalah oleskan pada kulit kucing yang terkena ringworm menggunakan cotton bud atau sarung tangan sebanyak biji jagung.

Gunakan sebanyak 2 kali sehari dalam keadaan kulit yang bersih dan kering agar obat meresap ke dalam dengan baik.

Agar hasil lebih maksimal, kamu bisa mengkombinasikannya dengan sampo anti jamur setiap 1 minggu sekali.

Nah yang agak disayangkan dari obat ini adalah tidak bisa digunakan untuk kucing hamil atau menyusui dan tidak boleh sampai terjilat oleh kucing.

Harga obat ini di market place sangat murah yaitu Rp 8.000,- saja. Awas, waspadai Kurap Kucing Pada Manusia

5. Biodin Natural Antiseptic

Rekomendasi obat Ringworm kucing lainnya ialah Biodin Natural Antiseptic. Yang mana ia masuk ke dalam kategori obat jamur kucing yang ampuh dan aman. Bahkan meskipun terjilat oleh kucing.

Berdasarkan informasi yang badilag.id miliki, obat ini sendiri telah diformulasikan dengan teknologi food grade, jadi lebih aman untuk kalian aplikasikan ke hewan.

Kemudian untuk cara menggunakan obat jamur ini sendiri sangat mudah. Karena pelanggan hanya cukup menyemprotkannya ke anabul yan terinfeksi sebanyak 3-5 kali sehari.

Pokoknya masalah apapun yang ada kaitannya dengan jamur, termasuk ringworm, silahkan pakai obat ini saja juga gak papa.

Lihat juga yuk, artikel tentang Cara Menghilangkan Jamur Kucing Secara Tradisional

Nah itulah rekomendasi rekomendasi obat ringworm kucing terbaru dari admin. Semoga bermanfaat!

Badilag Seorang pecinta kucing yang suka dengan tingkah lakunya dan ingin meniru Rasulullah yang memuliakan hewan berkaki empat tersebut. Sebagai pengalaman, saya pernah memelihar kucing sekaligus membuat website panduan memelihar kucing sampai dua kali. Dan untuk saat ini, saya sendang mencoba membuat situs kucing sedari awal yang lebih baik untuk pengganti situs yang sebelumnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *